Close

Change Language

Close Language Selection

Organ Prostat

Organ Prostat

Kelenjar prostat adalah organ reproduksi pria yang terletak pada rongga pinggul. Pada pria berusia 21-30 tahun, berat dari kelenjar prostat sekitar 20 gram +/- 6 gram, dan berat ini akan tetap konstan seiring dengan bertambahnya usia kecuali jika terjadi hiperplasia prostat jinak (BPH = Benign Prostatic Hyperplasia).

Sebagai bagian dari sistem reproduksi pria, kelanjar prostat memegang peranan penting dalam kesuburan seorang lelaki. Berikut beberapa fungsi kelenjar prostat:

  • Fungsi utama kelenjar prostat adalah mengeluarkan cairan yang melindungi dan menutrisi sperma. Selama ejakulasi, cairan tersebut akan dikeluarkan bersamaan dengan sperma sebagai air mani. Dengan adanya cairan ini, sperma mampu bergerak secara efisien di dalam rahim wanita.
  • Menutup saluran kemih saat ejakulasi, agar air mani tidak masuk ke dalam kandung kemih.
  • Menunjang kinerja hormon seks utama pria, yaitu hormon testosteron.

Prostat terletak antara tulang kemaluan dan dubur, mengelilingi saluran uretra pada pintu saluran kandung kemih. Ketika urin keluar dari kandung kemih, akan melewati saluran di dalam kelenjar prostat, yang disebut uretra prostat. Benign Prostatic Hyperplasia (BPH) / pembesaran kelenjar prostat merupakan penyakit yang sangat sering mengakibatkan masalah pada pria. Bila mengalami pembesaran, organ ini dapat menyumbat uretra pars prostatika dan menyebabkan terhambatnya aliran urin keluar dari kandung kemih. Selain dapat meningkatkan morbiditas, juga mengganggu kualitas hidup pria.

Menjaga kesehatan prostat sangat penting untuk mencegah berbagai gangguan yang bisa menurunkan fungsi kelenjar prostat, dan mengurangi risiko terjadinya infertilitas pria.

Sumber : Alodokter

Gambar : Wikipedia